Laskar Muda Padepokan Sapu Jagat Sukabumi Peringati Isra Mi’raj 1446 H Berlandaskan S3 (Silat, Sholat & Silaturahim)

Sukabumi – Dalam rangka memperingati Isra Mi’raj 1446 Hijriyah, Laskar Muda Padepokan Sapu Jagat menggelar acara di Gedung Aula GWK, Jalan Jalur Kota Sukabumi. Acara yang digelar pada hari Sabtu tersebut bertujuan untuk memperkuat nilai-nilai keimanan dan ketakwaan umat kepada Allah SWT, sekaligus merayakan syukuran atas kelancaran dan kedamaian yang terjaga pasca Pilkada di Kota dan Kabupaten Sukabumi.

Acara ini dihadiri oleh Ketua Umum Padepokan Sapu Jagat beserta para petinggi internal lainnya. Selain itu, Walikota terpilih Sukabumi Haji Ayep Zaki turut hadir bersama Perwakilan Bupati Kabupaten Sukabumi, serta Ketua Partai DPD PAN Kota Sukabumi dan perwakilan organisasi masyarakat lainnya.

Dalam wawancara dengan Iden Doni Purnamawan, Perwakilan Humas Padepokan Sapu Jagat, beliau menyampaikan bahwa tujuan utama dari acara ini adalah untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan umat melalui peringatan Isra Mi’raj. Selain itu, acara ini juga sebagai bentuk syukur atas terciptanya situasi yang kondusif selama Pilkada Kota dan Kabupaten Sukabumi.

Bacaan Lainnya

Padepokan Sapu Jagat, yang sudah berdiri sejak tahun 1963 dan didirikan oleh K.H. Anwarullah, mengusung cita-cita dan filosofi yang terkandung dalam nama organisasinya, “Pencak Silat Kebatinan Sapu Jagat”. Filosofi ini mengajak anggotanya untuk senantiasa mengolah batin melalui dzikir kepada Allah, agar hati tetap mantap dalam menjalankan kebajikan dan bersikap arif di tengah masyarakat. Sapu Jagat sendiri, yang berarti “Tabaruk”, mencerminkan harapan agar anggota Padepokan Sapu Jagat selalu mendapatkan keberkahan dan keselamatan di dunia dan akhirat.

Acara ini diharapkan menjadi momentum untuk lebih mempererat tali silaturahim antar sesama, serta menjaga kesinambungan nilai-nilai luhur yang diajarkan oleh Sang Pendiri Padepokan Sapu Jagat.

( Evi )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *