Kota Bogor,-Paslon Sendi-Melli, dengan tagline “Bogor Hepi,” menggelar acara olahraga di Kota Bogor pada Selasa (17/9).
Sendi Fardiansyah dan Melli Darsa, mengajak sekitar 100 peserta untuk berlari dari Lapangan Sempur, mengelilingi SSA, dan kembali ke Lapangan Sempur, sebelum sarapan bersama. Sendi menekankan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempromosikan kesehatan sebagai dasar kebahagiaan masyarakat.
Dalam visi misinya, Sendi-Melli menawarkan sembilan program yang mencakup sektor pendidikan, kesehatan, dan ekonomi, dengan fokus pada peningkatan kesejahteraan kalangan bawah serta enam program unggulan. Melli Darsa menyebutkan bahwa sejak 2020,
ia berniat terjun ke sektor publik dan kini mendapat kesempatan sebagai calon Wakil Walikota Bogor untuk mewujudkan aspirasi masyarakat.
(Ade)