Bogor,(liputanjurnalis.com)-Kedatangan Tommy Kurniawan disambut hangat masyarakat Kecamatan Dramaga, dimasa kampanye menjelang pemilu tahun 2024 mendatang Tommy Kurniawan melaksanakan sosialisasi terkait pencoblosan dengan nomor urut 1 ( satu) dari Partai Kebangkitan Bangsa ( PKB) sebagai calon legislatif DPR-RI Dapil Jawa Barat v, Rabu(13/12/2023).
Tomkur sapaan Tommy Kurniawan bersama team di dampingi oleh Panwaslu,Babinsa, Bhabinkamtibmas guna memastikan pelaksanaan yang dilakukannya bisa berjalan tertib, aman,dan bersahabat.
Tommy menyampaikan untuk hari ini kita melakukan safari kampanye dengan beberapa titik, di mulai dari Kampung Kuripan Desa Sukadamai hingga titik terakhir di kampung manggis Desa Dramaga untuk memberikan Sosialisasi tentang bagaimana cara memilih , agar suara yang masyarakat berikan bisa tepat. Dan pada kesempatan ini pula Tommy meminta do’a serta dukungannya terhadap masyarakat agar dapat memilihnya kembali , ucapnya saat diwawancarai oleh awak media liputan jurnalis.
Bersama Team Sahabat Tommy, ‘dirinya InsyaAllah dapat terpilih kembali, dan saya optimis terpanggil kembali oleh warga, karena untuk masyarakat dirinya akan lebih fokus lagi terutama bidang perekonomiant yaitu pemberdayaan ekonomi masyarakat,tutupnya.
Sementara itu,Juju Juariah salah seorang warga Kampung Kuripan Desa Sukadamai merasa senang atas kedatangan di tempat kami,kami bersama Jamaah Majelis Ratu Lela Amrin akan selalu mendoakan semoga sehat selalu dan terpilih kembali menjadi anggota Dewan DPR-RI,singkatnya.
Reporter : Ade Suhendar