Desa Cipicung Bagikan Beras, Penerima Manfaat Sumringah

Liputanjurnalis.com-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor, Jawa Barat, mulai mendistribusikan bantuan sosial (bansos) berupa beras tahap tiga bagi masyarakat terdampak pandemi COVID-19.

Bacaan Lainnya

Bantuan tersebut diserahkan secara langsung oleh petugas PT Kantor Pos Kecamatan Bringin sebanyak 902 KPM, kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Cipicung berserta perangkat yang merupakan kepala dusun dari semua yang ada di wilayah Desa Cipicung.

Kepala Desa Cipicung Suherli dalam mengawali kegiatan menyampaikan rasa terima kasih kepada pemerintah pusat atas bantuan yang diberikan serta berharap agar bantuan tersebut dapat berguna bagi masyarakat. Seperti yang diketahui, selama sekarang-sekarang ini kebutuhan dan konsumsi masyarakat meningkat pesat sehingga dengan adanya bantuan seperti ini tentu akan sangat membantu dari segi ekonomi.

Dalam acara penyaluran bantuan tersebut, para KPM yang mendapatkan undangan dan diharuskan menunjukkan identitas asli saat register dapat menerima bantuan sebanyak 10 kg beras per orang.

Terlihat dari wajah para KPM yang hadir, raut bahagia dan senyum sumringah terlihat jelas karena mendapatkan bantuan tersebut. Ada juga seorang KPM yang mengucapkan ucapan terimakasih dan harapannya atas bantuan yang diterima.

“Terima kasih atas bantuan yang diberikan, semoga Allah SWT membalas kebaikan pemerintah yang telah memberikan bantuan ini”, ujar salah satu KPM yang turut hadir dalam acara tersebut.

Dalam kegiatan ini, pemerintah desa juga memberikan perhatian khusus kepada KPM yang sudah berusia lanjut. Mereka diberi prioritas untuk menerima bantuan terlebih dahulu dan dibantu dalam proses pendaftaran serta pengambilan bantuan tersebut.

Diharapkan dengan adanya bantuan ini, dapat membantu meringankan beban ekonomi para KPM di Desa Cipicung yang membutuhkan.

Reporter : Padil/Red

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *